Ribuan Warga Nias di Pelalawan tak Masuk Daftar Pemilih

Thursday, November 25, 2010
By nias

Riauterkini-PANGKALANKERINCI – Hari H Pemilukada Pelalawan terus saja menghampiri. Ternyata, ribuan warga Nias yang berdomisili di kabupaten Pelalawan masih belum terdaftar sebagai pemilih untuk mencoblosan pada 16 Pebruari 2011 mendatang. Kondisi ini tentunya akan dapat merugikan hak pilih masyarakat untuk memberikan hak suaranya.

“Sejumlah warga Nias yang belum terdaftar itu memang tidak berada dalam satu tempat artinya di beberapa lokasi berbeda karena memang secara aktivitas saudara-saudara kita yang berasal dari Nias tersebut banyak yang bekerja di perusahaan perkebuanan dan di sektor RAPP,” terang ketua Ikatan Keluarga Nias (IKN) Pelalawan Drs. Sozi Fao Hia, Rabu (24/11/10).

Di katakannya lagi, dari survei yang sudah dilakukannya melalui lintas peguyuban dan sejumlah warga nias yang terdata belum mendaftar itu di daerah perkebunan segati ada sekitar 200 KK, dan yang bekerja di Perusahaan Langgam Inti Hibrida (LIH) ada sekitar 800 Jiwa.

“Jumlah ini tentunya belum termasuk mereka yang bekerja di kecamatan Bandar seikijang, namun untuk wilayah seikijang pihaknya sudah melakukan tindakan pendataan melaui kerjasama dengan pihak kecamatan setempat,” paparnya.

Terkait persoalan ini, anggota DPRD Pelalawan dari fraksi PDI-P ini meminta pihak instasi terkait juga melakukan jemput bola, dan tidak hanya menunggu laporan dari pejabat RT setempat sebab adakalanya itu tidak sampai kepada yang bersangkutan.

“Kita juga meminta pihak pemerintah melalui intsansi terkait jemput bola kesana atau melalui peguyuban yang ada sehingga pada pelaksanaan pemilukada nantinya tidak ada warga kabupaten Pelalawan mereka yang sudah berdomisili di sini dan memiliki KTP tidak mempergunakan hak pilihnya,” tandasnya.***(feb) (sumber: www.riauterkini.com – Rabu, 24 November 2010)

Tags: ,

Leave a Reply

Kalender Berita

November 2010
M T W T F S S
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
2930