Beasiswa IPCC

Wednesday, December 10, 2014
By nias
Ilustrasi | alertmagazine.org

Ilustrasi | alertmagazine.org

NIASONLINE The Intergovernmental Panel on Climate Change (IPCC) – badan ilmiah bentukan PBB untuk mengkaji perubahan iklim akan menawarkan beasiswa S3 (PhD) kepada pelamar dari negara berkembang. Menurut informasi situs IPCC, penawaran beasiswa ronde ke-3 ini akan dibuka pada bulan Januari 2015. Para pelamar terpilih akan dihubungi bulan September 2015 dan akan diumumkan pada bulan Oktober 2015.

Untuk bisa meraih beasiswa sebesar EUR15,000 per tahun (selama maksimum dua tahun) ini, pelamar harus berumur tidak lebih dari 30 tahun ketika melamar, sudah mendapat tawaran belajar pada level S3 atau sedang menyelesaikan pendidikan S3 pada universitas pilihannya.

Selanjutnya, usulan penelitian harus terkait dengan salah satu dari topik berikut: (1) Iklim dan air, (2) iklim dan samudara, (3) sains dasar perubahan iklim, (4) pemodelan sosio-ekonomi yang berhubungan dengan perubahan iklim.

Para peminat dapat meilihat informasi lebih rinci di situs IPCC. (brk/*)

Tags:

Leave a Reply

Kalender Berita

December 2014
M T W T F S S
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
293031