Koreksi dari DPP GPKN

Thursday, October 16, 2014
By nias

Yth teman-teman redaksi Niasonline.net,

Mohon maaf atas kekeliruan pengetikan kami atas email yang kami kirim sebelumnya. Kami mengucapkan terima kasih banyak atas dimuatnya surat keberatan kami atas pemberitaan Niasonline.net berjudul “Nias Butuh Pemimpin yang Berkarakter“.

Surat elektronik yang kami kirim sebelumnya yang berjudul “Keberatan dengan berita Nias Bangkit yang berjudul “Nias Butuh Pemimpin yang Berkarakter” sebenarnya maksud kami adalah Niasonline.net. Mohon untuk mengoreksi judul tersebut menjadi Niasonline.net, begitu juga di dalam artikel yang masih ada kata “Nias Bangkit”. Kami sudah melampirkan koreksi yang benar, silahkan dicek.

Adapun alasan disisipkannya nama “Nias Bangkit” karena memang surat keluhan yang sama kami kirimkan sebelumnya ke Nias Bangkit dengan kata-kata yang hampir sama, namun sampai kini Nias Bangkit belum memuatnya sebagaimana teman-teman redaksi Niasonline.net muat.

Demikian surat koreksi kami ini. Terima kasih atas pengertian, perhatian dan kerjasamanya. Yaahowu!

Salam hangat,

Dellinus Sarumaha, S.H

Ketua DPP bidang Humas

HP: 0812.8105.9305

E-mail: delinus_sarumaha@gpkn.org

Catatan Redaksi:

Koreksi DPP GPKN ini kami terima hari ini. Dalam imel yang dikirim dari dpp@gpkn.org ini diselipkan juga berita tentang Turnamen Futsal GPKN Cup 2014, namun kami tidak muat di sini.

Tags:

Leave a Reply

Kalender Berita

October 2014
M T W T F S S
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728293031