NBA Tak Layani Sumut

Saturday, September 12, 2009
By nias

Diduga ada konflik internal manajemen penerbangan, pihak Departemen Perhubungan menghentikan operasional PT Nusantara Buana Air (NBA) selaku pemenang tender penerbangan perintis di Sumatera Utara (Sumut) tahun 2009, sejak medio September.

Sejumlah daerah yang dilayani penerbangan perintis di Sumut itu adalah Kota Sibolga, Kota Gunung Sitoli dan wilayah Kepulauan Tello, Kabupaten Nias Selatan. Sebelumnya, operasional maskapai Riau Airlines juga sempat dihentikan pada pertengahan 2008.

Namun, dugaan penghentian operasional karena konflik internal dibantah Kepala PT NBA Cabang Medan, Zulkifli. Menurutnya, penghentian tersebut akibat masalah administratif antara pihak NBA dengan Departemen Perhubungan dalam pembayaran penerbangan bersubsidi itu.

“Masalah kita hanya karena ada dokumen yang belum lengkap terkait manifes, tetapi hari ini semuanya telah selesai dan Sabtu (12 September -red), kita mulai terbang lagi,” tuturnya.

Penghentian penerbangan itu menyulut kekecewaan masyarakat di Pulau Tello yang kerap menggunakan jasa angkutan PT NBA.

“Masyarakat di Kepulauan Tello sangat kecewa karena dalam beberapa tahun terakhir mengandalkan transportasi udara yang disubsidi pemerintah itu,” ujar Kepala Satker Bandar Udara Lasondre, Pulau-Pulau Batu, Kepulauan Tello, Saiful Bahri.

Data Bandar Udara Lasondre menunjukkan hingga semester I 2009 sedikitnya terdapat 90 kali penerbangan perintis dan carter ke bandara itu dengan jumlah penumpang yang datang 1.147 orang dan berangkat 1.194 orang.

Penerbangan perintis ke Lasondre dilakukan dua kali dalam sepekan yakni pada hari Selasa dan Kamis dengan rute Medan-Sibolga-Pulau Tello-Gunung Sitoli-Padang menggunakan pesawat jenis Cassa 212 seri 200 berkapasitas 22 tempat duduk milik NBA. (Harian Global, 11 September 2009)

Leave a Reply

Comment spam protected by SpamBam

Kalender Berita

September 2009
M T W T F S S
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
282930